RADARNESIA.COM – Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel melalui Integrated Terminal (IT) Palembang terus memperkuat komitmennya dalam pemberdayaan masyarakat lokal di Desa Pulau Semambu, Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan. Salah satu program terbarunya adalah penyelenggaraan ‘Sekolah Bonsai’ yang ditujukan bagi kelompok pemberdayaan masyarakat ‘Soedoeng Toeboe’. Kegiatan yang berlangsung selama enam hari, pada September 2024, ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dan kompetensi anggota kelompok dalam teknik budidaya bonsai.
Kelompok Soedoeng Toeboe merupakan kelompok binaan Pertamina yang berfokus pada pengembangan budidaya bonsai serta pelestarian tanaman endemik Sumatera, seperti ramin (Gonystylus bancanus) yang populasinya telah mengalami penurunan drastis akibat eksploitasi berlebihan dan perubahan tata guna lahan. Melalui upaya pembibitan ini, kelompok Soedoeng Toeboe berkontribusi dalam menjaga kelestarian hayati Sumatera dan memberikan edukasi kepada masyarakat terkait pentingnya konservasi lingkungan.
Sebanyak 20 peserta dari kelompok tersebut menerima materi komprehensif seputar teknik dasar pembuatan bonsai, pemilihan jenis pohon yang sesuai, pemilihan media tanam, hingga strategi perawatan agar bonsai tumbuh sehat dan memiliki nilai estetika yang tinggi. Tak hanya teori, para peserta juga diberikan kesempatan untuk praktik langsung di bawah bimbingan para ahli.
Ketua Kelompok Soedoeng Toeboe, Herman Sawiran, menyampaikan apresiasi atas dukungan yang diberikan Pertamina. Dengan adanya ‘Sekolah Bonsai’ ini, yang sebelumnya mereka hanya belajar budidaya bonsai secara otodidak dan ilmu yang kurang, saat ini dapat memperdalam ilmu bonsai secara tepat.
“Kami sangat berterima kasih kepada Pertamina atas kesempatan yang diberikan kepada kami untuk memperdalam ilmu tentang bonsai. Pengetahuan yang kami dapatkan ini akan kami manfaatkan untuk mengembangkan kelompok serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Desa Pulau Semambu,” ungkapnya.
Area Manager Communication, Relation, & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel, Tjahyo Nikho Indrawan, menegaskan komitmen Pertamina dalam mendukung pengembangan masyarakat lokal melalui peningkatan kapasitas kelompok binaan.
“Kami berharap melalui pelatihan ini, Kelompok Soedoeng Toeboe dapat meningkatkan kualitas produksinya dan mengembangkan peluang usaha di sektor budidaya bonsai. Bonsai tidak hanya memiliki nilai estetika yang tinggi, tetapi juga berpotensi menjadi komoditas bernilai ekonomi tinggi yang dapat mendukung kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Nikho juga mengapresiasi dedikasi Kelompok Soedoeng Toeboe dalam melestarikan tanaman endemik Sumatera. Upaya pelestarian ini sejalan dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) ke-15 tentang ekosistem daratan dan mendukung komitmen Pertamina untuk mewujudkan lingkungan yang lebih berkelanjutan.